Tips Mencari Kerja

Berikut beberapa tips untuk membantu para Millenial bertahan hidup di situasi ekonomi saat ini :

Selalu Sibukkan Diri Anda Dengan Sesuatu
Sambil menunggu telepon dari perusahaan yang anda minati, lakukanlah sesuatu.  Bisa bekerja sampingan secara magang ataupun mulai usaha kecil-kecilan.  Apapun yang anda lakukan, akan terlihat lebih baik di curicullum vitae anda daripada ada gap antara tahun kelulusan dan pekerjaan anda nanti.

Jangan Bersembunyi di Kuliah Pasca Sarjana
Jika anda mendaftar untuk kuliah pasca sarjana hanya karena menganggur atau tidak tau apa yang harus dilakukan setelah lulus adalah ide yang sangat buruk.

Percantik Surat Lamaran Anda
Banyak perusahaan yang mencari karyawan baru hanya dengan melihat surat lamarannya, hanya dengan memastikan gaya bahasa yang digunakan si pelamar cukup menarik.  Jangan hanya gunakan bahasa baku, buatlah tulisan yang kreatif, singkat namun padat mengenai diri anda serta alasan anda tertarik masuk ke perusahaan tersebut.

Jaringan, Jaringan, Jaringan
Jika anda mencari kerja, maka semua orang yang anda kenal harus mengetahui rencana anda melamar.  Seorang teman yang sudah sukses bisa merekomendasikan resume anda ke bagian HR atau langsung ke atasan.

Lakukan Apa yang Anda Sukai
Pada masa globalisasi dan perkembangan tenologi yang pesat seperti sekarangini, tidak ada profesi yang benar-benar menjamin kelangsungan hidup.  Jadi kenapa tidak lakukan pekerjaan yang anda sukai?

Kembali ke Kampus Untuk Cari Lowongan
Akses ke berbagai lowongan kerja sangatlah banyak, bahkan untuk seorang yang belum beruntung mendapatkan pekerjaan.  Manfaatkan forum alumni kampus anda untuk mencari nomor kontak seseorang di perusahaan atau postingan soal lowongan kerja terbaru.

Manfaatkan Jaringan Sosial
LinkedIn adalah situs pencari kerja untuk para profesional, tapi jangan sampai remehkan Facebook juga.  Jika salah satu teman anda memperbarui profil Facebook-nya karena mendapatkan kerjaan baru atau baru saja mendirikan sebuah perusahaan, kirimpesan pribadi kepadanya, tanyalah soal lowongan terbaru dari mereka.

Berdandanlah dengan Rapi
Banyak orang yang baru lulus mengabaikan hal ini, terutama saat wawancara kerja.  Berdandan rapi bukan berarti memakai celana bahan, kemeja, dasi dan sepatu kulit,tetapi juga harus enak dipandang dan jangan asal pakai.  Setidaknya anda punya satu stel pakaian yang pantas dan enak dilihat untuk wawancara kerja.

Cari Lowongan yang Tidak Dipublikasikan
Kebanyakan lowongan pekerjaan memang dipublikasikan di media massa, namun ada beberapa yang hanya disebar dari mulut ke mulut.  Lowongan seperti ini potensi diterimanya lebih tinggi ketimbang yang biasa di media massa. 
,
Tips Mencari Kerja Tips Mencari Kerja Reviewed by admin on 6:38:00 AM Rating: 5

No comments:

DomaiNesia
Den Blangkon. Powered by Blogger.